Diaz Hendropriyono dan Deddy Corbuzier Sindir Santri Tutup Telinga Karena Musik, Netizen: Gak Toleransi

14 September 2021, 17:07 WIB
Diaz Hendropriyono dan Deddy Corbuzier sindir santri /diaz_hendropriyono

TRENGGALEKPEDIA.COM - Deddy Corbuzier dan Diaz Hendropriyono, staff khusus presiden belakangan ini mencuri perhatian publik.

Lantaran unggahan video di Instagram Diaz Hendropriyono yang menyindir beberapa santri yang sedang antre vaksin.

Dalam video tersebut terlihat antrean santri sedang menutup kedua telinga mereka. Karena dalam tempat vaksin itu sedang diputar musik.

Diketahui para santri sengaja menutup telinga dan enggan mendengarkan musik karena mereka sendang menghafalkan Al Quran atau para hafiz.

Tak disangka video yang diunggah oleh Diaz, dirinya menggabungkan video santri tersebut dengan orang Arab yang sedang berjoget mendengarkan musik bahkan tarian perut.

Bahkan Diaz Hendropriyono juga menulis caption yang menohok.

"Sementara itu.. Kasihan dari kecil sudah diberikan pendidikan yang salah. There's nothing wrong to have a bit of fun!” tulis Diaz Hendropriyono.

Video yang diunggah Senin, 13 September 2021 itu pun telah ditonton sebanyak 150 ribu lebih dengan komentar 11 ribu lebih.

Tak ketinggalan, Deddy Corbuzier juga ikut mengomentari dan terkesan menyinyir para santri tersebut.

“Mungkin mereka lagu pakai airpod... Terganggu.. Yee kaaaan.,” tulis komentar Deddy.

Kemudian komentar Deddy Corbuzier dibalas oleh Diaz dengan kata ‘Pinteeerrrr’.

Tak terima karena unggahan video dan caption Diaz Hendropriyono, para netizen pun mulai geram dn memberikan penjelasan atas santri yang menutup telinga.

“Mereka adalah para santri yang sedang belajar menghafal Al Quran. Memang sebisa mungkin menghindari musik agar hafalannya tidak mudah lupa/hilang. Saya suka musik, tetapi saya sangat salut dengan mereka dan guru-guru mereka. Beda pendapat boleh, bukan berarti mengolok-olok dan menyalahkan para santri sebelum tau sebab musababnya,” komentar @laode****.

“Jangan bilang miris bagi mereka adalah sautu ajaran yang baik. Ya.,” komentar kerta***.

“Kasian, ngakunya muslim tapi ga paham agamanya sendiri, belajar yuk mas,” tulis @andr***.

“Respect napa.. Kuping-kuping sendiri napa pada nyinyir,” tulis @iswa***.

“Kayak gini aja sampe diposting dan diejek, gak toleransi amat,” komentar @pras***.

Itulah berbagai komentar netizen usai melihat video Diaz Hendropriyono yang diunggah di Instagramnya.***

Editor: Rendi Mahendra

Tags

Terkini

Terpopuler