Viral Video Seorang Ibu Bawa Poster Minta Legalkan Ganja Medis, Ternyata Kondisi Sang Anak Memprihatinkan

- 27 Juni 2022, 18:20 WIB
Seorang ibu ramai disorot lantaran membawa poster tuntutan pelegalan ganja medis kepada pemerintah, ternyata begini kondisi anaknya
Seorang ibu ramai disorot lantaran membawa poster tuntutan pelegalan ganja medis kepada pemerintah, ternyata begini kondisi anaknya /Twitter/

TRENGGALEKPEDIA.COM – Baru-baru ini media sosial Twitter dihebohkan oleh video viral seorang ibu membawa poster yang membutuhkan ganja medis.

Video seorang ibu membawa poster ganja tersebut ramai disorot lantaran keinginannya untuk mendapatkan legalitas ganja medis demi pengobatan sang anak.

"Tadi di CFD, ketemu seorang ibu yang lagi bareng anaknya (sepertinya ABK: Anak Berkebutuhan Khusus) bawa poster yang menurutku berani banget. Pas aku deketin beliau nangis," cuit akun Twitter @andienaisyah pada Minggu, 26 Juni 2022.

Tak lama setelah Andien mengunggahnya, respon warganet pun memenuhi kolom komentar.

Baca Juga: Link Video Tahu Bulat Viral di TikTok, Video Berdurasi 16 Detik Jualan Tahu Bulat Di Kebun Bikin Netizen Geger

Poster tersebut bertuliskan "Tolong Anakku Butuh Ganja Medis" yang diketahui dilakukan ibu tersebut saat Car Free Day (CFD) di Jakarta.

Nampak ibu dalam video tersebut tengah menangis dengan anaknya yang berada disisi sebelah kanan, dan seorang lelaki yang diketahui suaminya.

Belakangan dikethaui, Ibu tersebut bernama Santi, ia berdiri tegak di tengah keramaian dengan penuh keberanian mengenakan spanduk bertuliskan permohonannya untuk melegalkan ganja demi pengobatan sang anak, Pika.

Bukan untuk kepentingan dirinya semata, permohonan Santi ini agar hakim MK melegalkan penggunaan ganja medis di Indonesia agar penderita kelainan saraf otak cerebral palsy.

Halaman:

Editor: Rendi Mahendra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah