Apa Itu Lebaran Ketupat? Berikut Sejarah dan Filosofi Ketupat Saat Idul Fitri

- 29 April 2022, 11:29 WIB
Ilustrasi ketupat Idul Fitri.
Ilustrasi ketupat Idul Fitri. / Pixabay

TRENGGALEKPEDIA.COM - Indonesia terdiri dari ribuan suku bangsa, bahasa serta budaya yang telah tertanam di jiwa masyarakatnya.

Salah satu budaya yang bisa dikatakan unik ialah budaya lebaran Indonesia atau yang sering dikenal dengan budaya ketupat.

Ketupat sendiri merupakan makanan khas dari Asia Tenggara yang biasanya dihidangkan pada saat hari raya lebaran.

Makanan yang asalnya dari beras ini, boleh dibilang sebagai budaya dari Indonesia juga merupakan budaya asli Jawa.

Ketupat atau kupat merupakan hidangan khas Asia Tenggara berbahan dasar beras yang dibungkus dengan pembungkus terbuat dari anyaman daun kelapa (janur) yang masih muda.

Lebaran ketupat ialah salah satu hasil akulturasi kebudayaan Indonesia dengan Islam. Lebaran ketupat atau terkenal dengan istilah lain yakni syawalan, telah menjadi tradisi masyarakat Indonesia di berbagai daerah. Mulai dari Jawa, Madura, Sumatera, Kalimantan, Sulawesi dan juga lainnya.

Lebaran ketupat hanya bisa ditemui di budaya masyarakat Indonesia yang tujuan pelaksanaannya sama seperti tujuan hari Raya Idul Fitri, yakni saling memaafkan dan bersilaturahmi.

Istilah saling memaafkan ini, di kalangan masyarakat Indonesia lebih dikenal dengan sebutan 'Halal Bi Halal'.

Ketupat pastilah menjadi salah satu menu makan andalan, yang selalu ada setiap kali lebaran tiba.

Halaman:

Editor: Dani Saputra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x