Seorang Terapis Tewas Kesetrum Alat Pijatnya Sendiri di Kediri Jawa Timur

- 4 April 2021, 21:09 WIB
Seorang terapis alternatif tewas tersengat listrik dari alat pijatnya yang dibuatnya sendiri di Kediri, Minggu 4 April 2021.
Seorang terapis alternatif tewas tersengat listrik dari alat pijatnya yang dibuatnya sendiri di Kediri, Minggu 4 April 2021. /Pixabay/

TRENGGALEKPEDIA.COM - Rachmad Aldi Basuki (53), seorang terapis pijat alternatif keliling asal Diwek, Kabupaten Jombang, meninggal dunia akibat tersengat listrik dari alat pijatnya sendiri, Minggu 4 April 2021.

Rachmad Aldi Basuki terseterum dan meninggal di tempat, saat hendak melayani pasien di rumahnya di Desa Gadungan, Kecamatan Puncu, Kabupaten Kediri.

Tidak ada tanda kekerasan di tubuh Rachmad, Jenazah dibawa ke RSUD Kabupaten Kediri oleh kepolisian untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Baca Juga: Mudik Lebaran Resmi Dilarang, Kemenhub akan Terbitkan Peraturan Pelarangan Mudik Tahun 2021

Kronologisnya, seorang warga di Desa Gadungan, Puncu, Kediri, memanggil jasa pijat alternatif.

Rachmad Ali Basuki yang berumur 53 tahun itu kemudian datang ke Desa Gadungan, dengan peralatan yang biasa dipakainya untuk memijat.

Setibanya di rumah pasien, Rachmad menyiapkan peralatan berupa seutas kabel listrik yang dikaitkan ke sendok makan.

Baca Juga: Bocor, Kim Woo Bin dan Shin Min Ah Merencanakan Pernikahan Mereka

Setelah itu, kabel yang terkait dengan sendok makan itu dicolokkan ke stop kontak listrik.

Halaman:

Editor: Mualifu Rosyidin Al Farisi

Sumber: ANTARA Jatim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah