Hukum Memberikan Uang saat Hari Raya Idul Fitri Menurut Ust. Adi Hidayat

- 26 April 2022, 16:31 WIB
Ilustrasi Ust Adi Hidayat memberi penjelasan mengenai hukum memberikan uang saat haru raya Idul Fitri
Ilustrasi Ust Adi Hidayat memberi penjelasan mengenai hukum memberikan uang saat haru raya Idul Fitri /YouTube Adi Hidayat Official/

TRENGGALEKPEDIA.COM - Hari Raya Idul Fitri merupakan hari raya bagi umat Islam yang bertepatan pada 1 Syawal.

Hari Raya Idul Fitri dimulai dengan kemenangan setelah terjadinya perang badar. Saat perang badar jumlah kaum muslimin lebih sedikit dari kaum kafir.

Dengan izin Allah SWT memberikan keajiban berupa kemenangan. Saat itu perang badar betepatan pada bulan Ramadan.

Dengan adanya peristiwa tersebut maka Rasulullah menyebutnya dengan Idul Fitri yang bisa juga disebut dengan hari kemenangan.

Saat idul fitri tiba umat islam menyambutnya dengan antusias. Mereka sudah menyiapkannya sebelum hari raya Idul Fitri.  

Mereka disibukkan dengan bersih-bersih rumah dan menatanya sebagai salah satu sarana untuk menghormati tamu. Tak hanya itu mereka mulai menyiapkan jajanan, dan juga menyiapkan baju yang baru. Sebagai sarana menghormati tamu.

Tradisi yang dilakukan ketika hari raya Idul Fitri ialah dengan saling memaafkan, berkumpul dengan keluarga besar, dan juga lingkungan sekitar. Untuk memeriahkan lebaran kerabat yang merantau akan menyempatkan untuk mudik.

Selain itu Menu yang khas pada saat idul fitri ialah ketupat dan opor ayam. Ketupat adalah simbol yang diambil dari “ngaku ing lepat” atau bisa diartikan dengan mengakui kesalahan.  Pada kesempatan ini manusia akan saling memaafkan hingga hati mereka kembali bersih.

Ketika hari raya tiba, pemerintah akan memberikan cuti bagi pegawai di Indonesia. Sehingga perumahan masyarakat akan penuh ketika hari raya Idul Fitri.

Halaman:

Editor: Dani Saputra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x