Beberapa Efek Buruk Kurang Tidur Bagi Kesehatan, Salah Satunya Picu Diabetes, Hal Ini Jarang Diperhatikan

- 20 November 2023, 07:52 WIB
Beberapa Efek Buruk Kurang Tidur Bagi Kesehatan, Salah Satunya Picu Diabetes, Hal Ini Jarang Diperhatikan
Beberapa Efek Buruk Kurang Tidur Bagi Kesehatan, Salah Satunya Picu Diabetes, Hal Ini Jarang Diperhatikan /Freepik-Freepik/

TRENGGALEKPEDIA.COM - Tidur merupakan aktivitas yang penting untuk menjaga kesimbangan kerja organ tubuh. Tubuh akan melakukan perbaikan diri ketika manusia tidur, baik secara fisik maupun mental. Orang yang dengan tidur cukup biasanya akan bangun pagi dengan kondisi tubuh yang baik.

Kebutuhan tidur bisa dikatan sebagai hal primer lainnya, artinya, selain kebutuhan primer makan, minum dan bernafas, tidur tidak bisa dianggap remeh atau digampangkan. Apabila pola tidur ini tidak dijaga dengan baik, maka efek buruknya bisa menyebabkan gangguan kesehatan, salah satunya diabetes.

Dampak fisik yang biasa dialami bagi orang yang kekurangan tidur adalah tubuh terasa lemas, lelah, kehilangan konsentrasi, bahkan sering menguap.

Berikut ini Tim Trenggalekpedia.com telah merangkum bbeberapa dampak dari kurang tidur untuk kesehatan yang perlu kalian ketahui, di antaranya:

1. Depresi

Dampak dari kurang tidur bagi kesehatan yang pertama ialah depresi. Kurang tidur memicu kalian mengalami perubahan suasana hati menjadi lebih emosional, sampai mudah tersinggung.

Apabila kebiasaan ini tak diperbaiki, bukanlah tidak mungkin apabila kalian dapat mengalami depresi sampai gangguan kecemasan akibat dari kekurangan tidur dalam waktu cukup lama.

2. Obesitas

Dampak dari kurang tidur bagi kesehatan yang kedua ialah obesitas. Kebiasaan daro kurang tidur ternyata berkaitan langsung dengan peningkatan nafsu makan dan rasa lapar.

Halaman:

Editor: Dani Saputra


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x