Perbedaan 3 Jenis Lisensi Windows yang Beredar di Pasar Beserta Cara Cek di Laptop atau Komputer

4 Maret 2021, 20:29 WIB
Ada tiga jenis lisensi sistem operasi Windows yang dijual ke pasaran, berikut macamnya dan cara cek di komputer Anda. /Unsplash/Panos Sakalakis

TRENGGALEKPEDIA.COM - Seperti yang sudah kita ketahui, Windows merupakan sistem operasi (OS) yang biasa digunakkan pada mayoritas PC (personal computer).

Karena, Windows kompatibel dengan begitu banyak software mulai dari game untuk bersenang-senang hingga produktivitas seperti 3D model serta video editing.

Orang awam mungkin menyangka bahwa Windows yang digunakan hanya satu macam. Tapi, sebenarnya ada tiga jenis lisensi Windows, antara lain:

Baca Juga: Catat! Mulai Maret sampai Juni Pendaftaran CPNS 2021 Dibuka

Baca Juga: Varian Baru Virus Corona B117 Inggris, Ditjen Kemenkes: Virus Ini Lebih Cepat Menular

1. Lisensi Retail (Full Packaged Product)

Lisensi ini berupa fisik terdiri dari Box (Kemasan), Disk, Manual Book, dan Product Key untuk aktivasi windows.

Jika membeli secara online, mungkin hanya akan diberi product key saja untuk aktivasi.

Jenis lisensi ini hanya dapat digunakan oleh satu komputer. Jika ingin menggunakannya pada komputer lain maka harus menghapus lisensi pada komputer pertama.

Baca Juga: Presiden Jokowi Bertolak ke Banten Resmikan Bendungan Sindang Heula: Sudah Selesai dan Siap Difungsikan

Harga lisensi saat artikel ini dibuat dari salah satu toko online di Indonesia, berada di kisaran harga Rp1,2 juta. Mungkin, lisensi full package ini terbilang mahal dibanding lisensi yang lain.

2. Lisensi OEM (Original Equipment Manufacture)

Lisensi ini sudah ter-install pada perangkat komputer yang dikeluarkan oleh perusahaan vendor laptop atau PC.

Ciri dari laptop yang menggunakan lisensi OEM yakni terdapat stiker Windows pada laptop tersebut.

Baca Juga: Buku Diet Tya Ariestya Bikin Cemas Yulia Baltschun : Konten Bukunya Membahayakan!

Karena, lisensi OEM ini sudah ada pada laptop yang baru dibeli, maka Anda bisa menghemat biaya daripada membeli OS Windows secara terpisah.

Sayangnya, lisensi ini tidak dapat dipindahkan ke komputer lain meskipun Anda sudah menghapus lisensi tersebut.

3. Lisensi Volume

Jenis lisensi ini dapat dipasang lebih dari satu perangkat komputer pada waktu yang sama.

Baca Juga: Pemerintah Mulai Buka Izin Investor untuk Pencarian Harta Karun di Indonesia

Biasanya digunakan oleh perusahaan atau pemilik bisnis yang menggunakan banyak komputer seperti kantor, pabrik hingga warung internet alias warnet.

Cara cek jenis lisensi Windows:

1. Buka CMD (Command Prompt as Administrator) di menu 'Start' atau tekan tombol Windows + R, kemudian ketikkan CMD, lalu tekan 'Enter'.

2. Ketikan perintah slmgr -dlv lalu tekan enter.

Baca Juga: Tambah Semangatmu dengan 10 Makanan Kaya Energi Ini

3. Hasil akan keluar berupa pop-up berisi penjelasan lisensi secara detail. Anda dapat melihat jenis lisensi Windows yang digunakan pada bagian 'Description'.

Semoga penjelasan di atas dapat membantu mengetahui apa saja jenis lisensi pada Windows beserta cara cek di komptuter Anda.***

Editor: Mualifu Rosyidin Al Farisi

Tags

Terkini

Terpopuler