Tanggal Baik yang Perlu Anda Ketahui untuk Memperoleh Keberkahan, Bersarkan Kalender Hijriah

3 Maret 2021, 18:37 WIB
Ilustrasi kalender 2021 /KabarWonosobo.com

TRENGGALEKPEDIA.COM - Agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan dan untuk memperoleh keberkahan dan kebaikan, sebaiknya memilih tanggal yang baik dan tepat untuk melakukan segala aktivitas.

Misalnya untuk bepergian, menggelar pernikahan, memulai untuk usaha, membangun atau merenovasi rumah, melakukan kontrak kerja dan lainnya.

Karena tidak semua tanggal itu memiliki arti yang sama, ada yang baik untuk aktivitas tertentu dan tidak baik untuk aktivitas yang lain, bahkan ada tanggal yang memiliki arti kenaasan.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cinta, Aries dengan Aries Bisakah Bersatu?

Sebagaimana yang telah Allah SWT firmankan dalam Fushshilat 41: 6, "Kami menghembuskan badai dalam beberapa hari yang nahas, karena Kami hendak merasakan kepada mereka itu siksaan yang menghinakan dalam kehidupan dunia. Dan sesungguhnya siksaan di akhirat lebih menghinakan sedangkan mereka tidak diberi pertolongan."

Hal ini diperkuat dalam Al-Qamar 54: 19, "Sesungguhnya Kami menghembuskan kepada mereka angin yang sangat kencang pada hari nahas yang terus menerus."

Baca Juga: Menparekraf Sandiaga Dorong Destinasi Wisata Free Covid Zone dengan Milenial Job Center Jawa Timur

Tentang tanggal pilihan tersebut, dalam Makarimul Akhlaq: 424, Imam Ja’far Ash-Shadiq berkata, "Hindarilah melakukan safar (bepergian) pada hari ketiga, keempat, ke 21 dan ke 25 setiap bulan, karena hari-hari itu adalah hari nahas"

Keterangan tanggal-tanggal baik sebagai berikut berdasarkan kalender Hijriah:

Tanggal ke 1  merupakan waktu yang baik untuk menjumpai penguasa, melakukan hajat, aktifitas jual-beli, menanam, dan melakukan perjalanan.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Besok, Kamis 4 Maret 2021: Virgo Bersenang-Senanglah! Scorpio Antara Cinta dan Benci

Tanggal kedua 2 merupakan waktu yang baik untuk  bepergian, dan mencapai hajat.

Tanggal ke 3 sebaiknya dihindari untuk melakukan kegiatan apapun, karena merupakan waktu yang buruk

Tanggal ke 4 merupakan waktu yang baik untuk pernikahan, tetapi tidak baik untuk bepergian.

Tanggal ke 5 merupakan waktu yang na’as dan buruk

Tanggal ke 6 merupakan waktu yang diiberkati, baik untuk pernikahan dan mencapai hajat.

Tanggal ke 7 merupakan waktu yang diberkahi, terpilih serta baik untuk segala hajat yang diinginkan dan menyusun rencana usaha.

Baca Juga: Satu Liang Lahat dengan Ayahnya, Jenazah Rina Gunawan Dikebumikan

Tanggal ke 8 merupakan waktu yang baaik untuk semua hajat, terkecuali untuk bepergian.

Tanggal ke 9  merupakan waktu yang diberkahi, di mana baik untuk semua hajat manusia dan bepergian pada hari tersebut  akan dianugerahi harta, serta akan menemukan segala kebaikan dalam bepergiannya.

Tanggal ke 10 merupakan waktu yang baik bagi semua hajat, terkecuali menemui penguasa.

Tanggal ke 11 merupakan waktu yang baik untuk aktifitas jual-beli dan mencapai hajat, terkecuali mendatangi penguasa. Tanggal ini baik untuk melakukan persembunyian.

Tanggal ke 12 merupakan waktu yang baik dan penuh berkah; capailah hajat anda dan berusahalah insya Allah tercapai.

Tanggal ke 13 merupakan waktu na’as, maka berhati-hatilah dalam seluruh urusan.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Besok, Kamis 4 Maret 2021: Cancer Prioritaskan yang Terbaik, Taurus Kesuksesan Menantimu

Tanggal ke 14 merupakan waktu yang baik untuk mencapai seluruh hajat dan usaha.

Tanggal ke 15 merupakan waktu yang baik untuk semua hajat yang diinginkan,

Tanggal ke 16 merupakan waktu waktu yang buruk dan tercela bagi segala sesuatu.

Tanggal ke 17 merupakan waktu yang baik dan terpilih guna mencapai keinginan, pernikahan, jual-beli, menanam, mendirikan bangunan, mendatangi penguasa untuk suatu hajat.

Tanggal ke 18 : merupakan waktu yang baik dan terpilih untuk melakukan perjalanan dan mencapai hajat.

Tanggal ke 19 merupakan waktu baik dan terpilih untuk semua amal perbuatan

Tanggal ke 20 merupakan waktu yang baik dan terpilih untuk mencapai semua hajat, bepergian, mendirikan bangunan, bercocok tanam, melangsungkan resepsi perkawinan, dan mendatangi penguasa

Tanggal ke 21 merupakan waktu yang na’as

Baca Juga: Mengenang Rina Gunawan, Dari Pranatacara Hingga Pengusaha

Tanggal ke 22 merupakan waktu yang terpilih dan baik untuk jual-beli, mendatangi penguasa, bepergian, dan bersedekah.

Tanggal ke 23 merupakan waktu  yang terpilih dan baik untuk perkawinan, perdagangan, dan mendatangi penguasa.

Tanggal ke 24 merupakan waktu yang na’as dan tercela.

Tanggal ke 25 merupakan waktu yang buruk dan tercela, waspadalah melakukan sesuatu.

Tanggal ke 26 merupakan waktu yang baik untuk mencapai semua hajat, terkecuali perkawinan

Tanggal ke 27 merupakan waktu yang  baik dan terpilih untuk mencapai semua hajat dan apa yang diinginkan, dan mendatangi penguasa.

Baca Juga: Guru Honorer Berpeluang Ikut Seleksi PPPK 2021, Nadiem Makarim: Kami Berupaya Menmperjuangkan Hak Pendidik

Tanggal ke 28 merupakan waktu yang seimbang antara baik dan buruk.

Tanggal ke 29 merupakan waktu yang terpilih dan baik untuk semua hajat orang yang sakit pada hari ini akan lekas sembuh; orang yang bepergian pada hari ini hartanya tidak akan terkena musibah,dan orang yang lari akan kembali.

Tanggal ke 30 merupakan waktu yang erpilih dan sangat baik untuk semua hajat, jual-beli, perkawinan, dan bercocok tanam.***

Editor: Rendi Mahendra

Tags

Terkini

Terpopuler