Apakah Menyikat Gigi dan Memeluk Istri Membatalkan Puasa? Berikut Penjelasan 10 Hal yang Tidak Membatalkan

- 18 April 2022, 18:01 WIB
Sebagian orang biasanya menganggap hal ini dapat membatalkan ibadah puasa, namun sebenarnya tidak jika dilakukan dengan hati-hati
Sebagian orang biasanya menganggap hal ini dapat membatalkan ibadah puasa, namun sebenarnya tidak jika dilakukan dengan hati-hati /ambroo/PIXABAY

Baca Juga: Lakukan 6 Hal Ini untuk Menuju Kesempurnaan Ibadah Puasa Ramadhan yang Sesungguhnya

Seluruh hal ini berdasarkan hadits shohih dari Laqith bin Shabirah RA yang diriwayatkan Abu Daud, At-Tirmidzy, An-Nasa`i, Ibnu Majah dan lain-lainnya, Rasulullah SAW menyatakan:

“Dan bersungguh-sungguhlah engkau dalam menghirup air kecuali jika engkau dalam keadaan puasa.”

Dan hadits-hadits lainnya yang menunjukkan disunnahkannya berkumur-kumur dan menghirup air dalam wudhu, juga datang dengan bentuk umum tanpa membedakan dalam keadaan berpuasa atau tidak.

5. Diperbolehkan mandi ketika sedang berpuasa bahkan diperbolehkan juga berenang selama mampu menjaga untuk tidak menelan air ke dalam tenggorokannya.

6. Boleh memakai celak untuk mata ketika berpuasa.

Kegiatan mandi dan memakai celak diperbolehkan, karena tidak adanya dalil yang melarangnya.

7. Boleh memeluk atau bersentuhan dan mencium istri bila mampu menguasai dirinya. Sesuai pendapat yang paling kuat di kalangan para ulama. Hal ini berdasarkan hadits ‘Aisyah RA yang diriwayatkan oleh Al-Bukhary dan Muslim, Rasulullah SAW bersabda:

“Adalah Rasulullah SAW mencium dalam keadaan sedang berpuasa dan memeluk dalam keadaan sedang berpuasa dan beliau adalah orang yang paling mampu menguasai syahwatnya.”

8. Diperbolehkan menelan ludah untuk orang yang sedang berpuasa bahkan juga boleh jika mengumpulkan ludah dengan sengaja kemudian menelannya. Mengenai dahak tidaklah membatalkan puasa jika ditelan, namun menelan dahak tidak dianjurkan karena termasuk kotoran yang membahayakan tubuh.

Halaman:

Editor: Dani Saputra

Sumber: Majalah An-Nashihah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x